Jumat, 18 Juli 2008

Migrasi Eee PC 900 Menjadi Netbook Layar Sentuh

Kabar gembira untuk Anda para pemilik Eee PC 900. Pasalnya sub notebook besutan Asus itu dapat diupgrade menjadi netbook bertipe layar sentuh. Untuk mengoperasikannya, Anda tinggal menggunakan stylus atau bahkan jari Anda untuk menyentuh layar Eee PC 900.

Namun jika menengok spesifikasi yang ditawarkan pada Eee PC 900, sepertinya komponen yang menyusun Eee PC 900 juga masih perlu ditingkatkan. Prosesor Intel Celeron yang digunakan pada Eee PC 900 dirasa masih kurang dapat melaju dengan gesit jika dibanding dengan Intel Atom yang dibenamkan dalam Eee PC 901.

Berbagai feature yang merangkai Eee PC 900 juga dinilai masih kurang. Mungkin ada baiknya jika Asus Eee PC 901 saja yang diupgrade dan bermigrasi menjadi netbook dengan layar sentuh. Namun kami menilai, kehadiran sub notebook yang datang dengan tombol kecil masih dirasa kurang nyaman digunakan untuk Anda yang berjari besar. (ipm)

Tidak ada komentar: